Senin, 11 Juli 2011

WTShare: Buat para Suami

Oleh:  Hadi Poernomo

Pernahkah kita menyadari sudah berapa lama kita menikah?
Dan bagaimanakah hubungan kita dengan istri tercinta saat ini? :/

Mari luangkan waktu sejenak untuk merenungkan kualitas kasih kita.... =-? =-?

Saat istriku sudah terbangun pagi-pagi sekali,..
Adakah aku menemaninya, membantu membersihkan rumah,..
Pastilah itu akan mencerahkan hatinya.

Saat istriku terlalu lelah dengan kerjaannya,...
Adakah aku menyadarinya?
Dan apakah aku membantu untuk menggantikan pekerjaannya walaupun hanya satu hari?? =-?
Pastilah itu akan menyenangkan hatinya dan menyegarkan badannya.

Saat hubungan terasa hampa,
Adakah aku berusaha menarik hatinya? Dengan kejutan-kejutan manis... dsb? =-?
Dalam hatinya, pastilah ia menghargainya.

Saat istriku terpuruk karena gajiku tidak naik-naik,
Adakah aku berusaha lebih keras lagi untuk mencari penghasilan tambahan?

Walaupun mungkin aku sendiri frustasi karena diriku tidak ada kemajuan ? =-?

Saat dia sibuk mengurus anak Adakah aku disana dan membantunya?
Walaupun aku mungkin tidak mahir melakukannya,
Namun pastilah ia menghargai .... Usahaku=-?

Saat aku di rumah,
Sudahkah aku memberikan waktu dia untuk pergi ke salon dan mempercantik dirinya.

Saat menonton TV,
Apakah aku suka memberikan kesempatan dia untuk memilih acara yang disukainya?
Aku ingin membahagiakannya walau dengan cara apapun juga ...

Ingatlah istrimu adalah tulang rusukmu perlakukanlah dia seperti kamu memperlakukan diri sendiri...
Jangan pernah berpikir istrimu adalah robot tanpa perasaan...
Tetapi pedulikanlah dirinya, sayangilah, Relakan kesukaanmu,
Mulailah komunikasi lebih dulu...

Jangan biarkan tempat itu diisi oleh orang lain...
Di dunia ini banyak wanita yang terjajah hidupnya oleh suaminya sendiri,
Maka kemungkinan akan ada pemberontakan besar-besaran, ada kemerdekaan kaum wanita...

So....
Sayangilah selalu istrimu...
Dan setialah padanya ({})
Believe that u can!
"Jadikanlah Istri sebagai partner bukan anak buah" (y)
Always eager to achieve happiness in life together in peace

Hadi Poernomo
Kamis, 7 Juli, 2011 00:32

Tidak ada komentar:

Posting Komentar